Cara Menambah Peran Penulis di Blogspot

Cara Menambah Peran Penulis di Blogspot

Bungomedia.co.id - Jika anda seorang pemilik situs berita anda harus menambahkan banyak penulis di website anda, lalu bagaimana cara menambah peran penulis di blogspot?.

Untuk menambah peran seorang penulis di blog Blogspot, Anda perlu mengikuti langkah-langkah berikut:

Dengan satu catatan anda adalah seorang admin atau pemilik situs web tersebut, karena selain admin tidak bisa mengirim pesan undangan ke blog yang tidak anda kelola.

Cara Menambah Peran Penulis di Blogspot

Buka Dasbor Blogspot

Kunjungi situs web Blogspot (https://www.blogger.com) dan masuk ke akun blog Anda jika belum bisa otomatis masuk.

Di dasbor Blogspot, pilih blog yang ingin Anda tambahkan penulisnya jika Anda memiliki lebih dari satu blog.

Masuk ke Pengaturan Blog, lalu pilih "Pengaturan" dari menu di sebelah kiri, berikut ini hasil tangkapan layar dari blogspot.

Cara Menambah Peran Penulis di Blogspot

Langkah ini akan bervariasi tergantung pada versi Blogspot yang Anda gunakan. Anda mungkin akan melihat opsi "Dasbor" atau "Izinkan Pengguna Lain." Klik opsi yang sesuai.

Menambahkan Penulis Baru

Anda bisa melihat tangkapan layar pada angka nomor 2 di atas, kemudian yang anda harus lakukan, klik Undang lebih banyak penulis dan masukan email calon penulis anda.

Di halaman ini, Anda akan melihat opsi untuk menambahkan penulis baru. Masukkan alamat email Google atau alamat Gmail dari orang yang ingin Anda tambahkan sebagai penulis.

Pilih Peran Penulis:

Setelah Anda memasukkan alamat email, pilih peran yang ingin Anda berikan kepada penulis.

Disini Anda dapat memilih antara "Penulis" atau "Admin" Peran "Penulis" biasanya memiliki akses untuk menulis dan mempublikasikan posting, sedangkan peran "Admin" biasanya memiliki hak akses semuanya, mulai dari menghapus dan memosting artikel hingga memiliki blog berserta isinya.

Maka berhati-hati dalam menentukan peran di website atau blog anda.

Jika tidak ada peringatan peran anda bisa langsung Klik "Undang", hal ini akan mengirimkan undangan kepada penulis yang Anda tambahkan.

Penulis yang Anda undang akan menerima email undangan. Mereka wajib menerima undangan tersebut dengan cara mengklik tautan UNDANGAN untuk ikut memulai berkontribusi di blog Anda.

Selesai

Setelah penulis menerima undangan, mereka dapat masuk ke blog Anda menggunakan akun Google mereka dan mulai menulis atau mengedit postingan.

Jangan lupa untuk berhati-hati saat memberikan akses kepada penulis lain ke blog Anda, terutama jika Anda tidak sepenuhnya mempercayai mereka.

Melalui menu setingan ini anda dapat mengelola peran dan menghapus penulis jika diperlukan di pengaturan blog Anda.

Share This Post
Post a Comment
Popular Posts
Welcome, we are Bungomedia
Here are some quick ways to connect with us.